Profil


Profil DPM

Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) senantiasa berupaya meningkatkan mutu dengan melakukan manajemen mutu secara efektif, dengan memastikan bahwa dalam setiap aktivitasnya, perencanaan/penetapan-pelaksanaan-evaluasi-perbaikan-peningkatan (PPEPP) atau plan-do-check-action (PDCA) bergulir dengan konsisten. Untuk itu, UAJY memiliki Direktorat Penjaminan Mutu (DPM), yang dirintis pendiriannya pada 2006 (Kep. YSRY No. 88/HP/2006). Saat itu DPM bernama Kantor Pengembangan dan Peningkatan Mutu Akademik (KP2MA). DPM adalah satuan kerja langsung di bawah Rektor, dan memiliki tugas membantu Pimpinan UAJY dalam menjamin mutu, mengembangkan budaya mutu, meningkatkan standar penjaminan mutu internal, dan menjamin pemenuhan standar penjaminan mutu eksternal, serta hal-ikhwal yang berhubungan dengan pengembangan mutu pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi (PT) di UAJY (Kep. Rektor UAJY No. 162/HP/DPM/2021).